Sebagai penerus dan aset bangsa, seorang anak harus dilengkapi dengan pendidikan dan keterampilan sejak usia dini. Kecerdasan kognitif adalah salah satu kecerdasan yang dimiliki anak. Kecerdasan Kognitif Anak diarahkan pada pengembangan Auditoric, Visual, Tactile, Kinesthetic, Arithmetic, Geometric, dan Science. Mengembangkan kecerdasan kognitif bisa dilakukan melalui permainan yang memungkinkan anak belajar dan mempraktekkan cara berpikir, merasakan dan bertindak. Metode pengembangan kognitif terdiri dari: metode bermain, metode bercerita, metode belajar melalui study tour, metode eksperimen, metode tanya jawab, metode penugasan, metode demonstrasi dan metode sosiodrama. Kata kunci: Kecerdasan Kognitif, Anak, Beberapa Metode
Copyrights © 2017