IKRA-ITH EKONOMIKA
Vol 4 No 3 (2021): IKRAITH-EKONOMIKA No 3 Vol 4 November 2021

Analisis Kebijakan Pemulihan Ekonomi Nasional pada masa wabah pandemi (Covid-19) Terhadap Industri Parawisata Sektor Perhotelan

Murniati Tobing (Universitas Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
02 Nov 2021

Abstract

Mayoritas negara-negara di dunia terjangkit wabah Pandemi Corona virus disease 2019,tidak kecuali Indonesia sebagai negara yang berpenduduk terbesar kelima di dunia. Dalampenelitian ini bertujuan untuk mengetahui Dampak Pandemi Covid-19 terhadapproduktivitas sektor Parawista Perhotelan dan Kebijakan Program PEN yang dapatmendukung keberlangsungan hotel. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitiankualitatif deskriptif menggunakan data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwapandemi Covid-19 berdampak negatif terhadap tingkat hunian hotel dan tenaga kerja.Wabah Pandemi meningkatkan risiko kesehatan, menimbulkan gangguan Parawisata dantingkat hunian, meningkatkan beban pengeluaran kesehatan serta mengurangi aksespendidikan dan pelatihan yang dapat menurunkan produktivitas tenaga kerja dan tingkathunian sektor hotel. Program PEN mendukung para pengusaha dan produktivitas tenagakerja sektor perhotelan dan restauran melalui pemberian bantuan Dana Hibahmenggunakan penyaluran bantuan sosial (bansos) dan tambahan alokasi penguranganbeban pajak dan bantuan pemerintah melalui Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatifjuga menggelontorkan Dana Hibah Pariwisata sebesar Rp 3,3 triliun bagi pelaku usahahotel, restoran, dan pemerintah daerah. Dana tersebut tentu menjadi angin segar bagi parapelaku pariwisata, walaupun saat wabah merebak banyak hotel dan restauran tutup.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

IKRAITH-EKONOMIKA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

This scientific journal of IKRA-ITH Ekonomiika is a Scientific Journal for the publication of economic papers published by the YAI University Persada Indonesia Research and Community Service Institute. This scientific journal is a means of pouring ideas and lecturer papers working in the field of ...