Jurnal Sains dan Teknologi Widyaloka (JSTekWid)
Vol. 1 No. 1 (2022): JSTekWid (January 2022)

Pemanfaatan metode fuzzy mamdani dalam deteksi penyakit manusia melalui gejala dan pola

Febby Angelica Br.Kaban (STMIK Methodist Binjai)
Allwine (STMIK Methodist Binjai)
Reza Alamsyah (STMIK Methodist Binjai)
Rini Sianturi (AMIK Widya Loka Medan)
Kevin Tambunan (AMIK Widya Loka Medan)



Article Info

Publish Date
10 Jan 2022

Abstract

Pemanfaatan teknologi didalam bidang kesehatan yang digunakan untuk meningkatkan akses pelayanan yang baik kepada masyarakat dalam pendeteksian suatu penyakit sangat berperan. Maka dari hal tersebut penelitian tentang pediagnosaan suatu penyakit ini dikarenakan mengingat hal dimana saat ini merupakan masa pandemi covid-19 alangkah baiknya mengurangi pertemuan secara langsung dan menghindari kerumunan guna memutuskan rantai penyebaran virus covid-19. Disisi lain mengingat bahwa ahli atau pakar memiliki keterbatasan waktu dalam hal berkonsultasi sehingga pasien tidak dapat berkonsultasi pada saat kapan diperlukan. Sistem Pakar ini dikembangkan dengan metode Fuzzy Mamdani. Hasil Akhir dari penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan metode fuzzy Mamdani dapat membantu pengguna dalam hal mendeteksi penyakit berdasarkan gejala yang timbul dan pola hidup dan memberikan hasil diagnosa untuk tindakan lanjut medis.

Copyrights © 2022