Fenomena yang ditemukan adalah adanya ketidaksesuaian terhadap penerapan Sistem Informasi Akuntansi Penjualan menurut teori Mulyadi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesesuaian penerapan Sistem Informasi Akuntansi Penjualan CPO pada PT Anglo Eastern Plantations Management Indonesia dengan teori Mulyadi. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode deskriptif. Jenis data yang dikumpulkan pada penelitian ini berupa data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sistem Informasi Akuntansi Penjualan CPO pada PT Anglo Eastern Plantations Management Indonesia belum sepenuhnya sesuai dengan teori Mulyadi.
Copyrights © 2021