Potensi sumber daya alam di desa Pahlawan cukup besar jika di maksimalkan dengan baik dengan pembangunan infrastruktur yang baik akan menghasilkan pertumbuhan yang baik. Pembangunan suatu daerah bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh lapisan masyarakat. Namun fakta dilapangan masih rendahnya pemahaman masyarakat tentang pentingnya pembangunan infrastruktur dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi.di Desa Pahlawan Kecamatan Tanjung Tiram Kabupaten Batu Bara merupakan suatu kendala yang dihadapi masyarajat di Desa Pahlawan yang sehingga mengakibatkan berbanding lurus dengan rendahnya serapan tenaga kerja dalam pembangunan infrastruktur dan juga berdampak rendahnya peran birokrasi dalam koordinasi kelembagaan. Berbagai upaya harus dilakukan dalam meningkatkan kualitas SDM melalui kegiatan pelatihan dan workshop bermutu. Tujuan yang dicapai dari Program Pengabdian kepada Masyarakat ini adalah meningkatkan pengetahuan, wawasan aparatur desa dan masyarakat desa pahlawan yang nantinya juga akan melakukan sharing ilmu kepada masyarakat desa pahlawan secara luas.
Copyrights © 2021