JOURNAL OF COMMUNITY SERVICES PUBLIC AFFAIRS
Vol. 1 No. 3 (2021): JCSPA

Edukasi Kesehatan Bahaya ISPA dan Pencegahanya Di Desa Tapung Jaya Kabupaten Rokan Hulu

Debora Sagala (Rokan Hulu)
Anisa Fauziah (Unknown)
Mahyuni (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jul 2021

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat Edukasi Kesehatan Bahaya ISPA dan Pencegahanya Di Desa Tapung Jaya Kabupaten Rokan Hulu dilaksanakan pada Agustus 2018 di Posyandu Desa Tapung Jaya. ISPA merupakan penyakit yang sering terjadi di masyarakat. Dampak ISPA bagi kesehatan masyarakatsangat besar. Diperlukan upaya promotif dan preventif oleh petugas kesehatan untuk mengatasi ISPA. Salah satu upaya promotif dengan penyuluhan dan pencegahan. Berdasarkan hasil survei di Desa Tapung Jaya banyak ditemukan penderita ISPA. Tujuan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan ilmu pengetahuan dan pemahaman masyarakat khususnya kepada ibu-ibu PKK Desa Tapung Jaya mengenai dampak penyakit ISPA terhadap kesehatan masyarakat. Metode yang digunakan adalah ceramah interaktif, tanya jawab, dan evaluasi. Hasil penyuluhan terdapat peningkatan pengetahuan dan pencegahan masyarakat mengenai penyakit ISPA. Perlunya dilakukan edukasi kesehatan berupa penyuluhan dan sosialisasi secara berkesinambungan dari pihak puskesmas setempat tentang kesehatan sistem pernapasan/respirasi.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jcspa

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

Fokus dan Ruang Lingkup Publikasi jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan pemikiran atau gagasan konseptual dan hasil penelitian yang telah dicapai di bidang pengabdian masyarakat. JCSPA secara khusus menitikberatkan pada permasalahan utama dalam pengembangan ilmu-ilmu bidang pengabdian ...