Midwifery Health Journal
Vol 6 No 1 (2021): Midwifery Health Journal

PENGARUH KONSUMSI SUSU KEDELE TERHADAP KADAR HEMOGLOBIN PADA MAHASISWA JURUSAN ANALIS POLTEKES JAMBI

Wuni Sri Lestari (Poltekkes Jambi Teknologi Laboratorium MEdik Jambi)



Article Info

Publish Date
27 Feb 2021

Abstract

Kadar Hemoglobin yang tidak normal sering dijumpai pada anak usia sekolah dan mahasiswi, mahasiswi yang tidak sehat dapat mengalami kesulitan dalam proses pembelajaran, asupan makanan dari mahasiswi pun terganggu. Mahasiswi dapat mengkonsumsi Susu kedelai dapat meningkatkan kadar hemoglobin karena mengandung protein nabati. Susu kedelai memiliki kandungan zat gizi yang baik dan sedikit lebih tinggi di bandingkan dari susu sapi. Penelitian dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui hubungan konsumsi susu kedelai terhadap kadar hemoglobin pada mahasiswa Jurusan analis Poltekkes Jambi selama tujuh hari berturut-turut sebanyak 250 ml. Metode ini bersifat deskriptif. Populasi dalam penelitian ini mahasiswi Jurusan Analis Poltekes Jambi dan sampel yang digunakan sebanyak 20 mahasiswi. Metode pemeriksaan yang Hemoglobin dengan cyanmethhemoglobin. Hasil pada penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan rata-rata kadar Hemoglobin 11,5 gr/dL setelah konsumsi susu kedela.dimana kadar hemoglobin rata-rata sebelum konsumsi susu kedela sebesa 9,91 gr/dL. Hasil uji T berpasangan menyimpulkan terdapat peningkatan kadar hemoglobin setelak mengkonsumsi susu kedelai selama tujuh hari berturut-turut sebanyak 250 ml.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

midwiferyhealthjournal

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Midwifery Health Journal (e-ISSN: 2716-2486, p-ISSN: 2581-026X) adalah media ilmiah untuk Dosen dan Peneliti di bidang Kebidanan, kesehatan reproduksi, kesehatan masyarakat dan kesehatan lain yang relevan yang dikelola dan diterbitkan oleh LPPM STIKES Keluarga Bunda Jambi. Diterbitkan dua kali dalam ...