Seiring dengan berjalannya waktu penggunaan internet semakin berkembang terlebih dengan adanya fasilitas yang ditawarkan kepada pengguna. Berdasarkan data yang didapat dari kominfo pengguna internet di Indonesia berjumlah 73,7% naik dari 63,8% dari tahun 2018. Pengguna internet yang meningkat diiringi dengan jumlah pengguna komputer yang semakin bertambah mendorong permintaan kebutuhan sumber daya, salah satunya adalah penggunaan cloud computing. Disisi lain, penggunaan layanan cloud computing berpengaruh terhadap tingkat kepercayaan pengguna terhadap cloud computing di kehidupan sehari-hari. Permasalahan umum yang terjadi pada cloud computing yaitu keamanan terhadap datanya. Upaya dari penelitian ini untuk mengimplementasikan suatu keamanan yang dijadikan tolak ukur trust pengguna. Penyedia cloud computing ini membutuhkan Service Level Agreement (SLA) sekaligus jaminan peningkatan layanan cloud computing
Copyrights © 2022