Agrikan: Jurnal Agribisnis Perikanan
Vol. 2 No. 2 (2009): Agrikan: Jurnal Agribisnis Perikanan

Uji Aktivitas Senyawa Antibakteri yang diHasilkan Chorlle sp. Pada Bakteri Uji Staphylococcus aures, Vibrio harvei, aeromonas hyrophyla, E coli dan Pseudomonas aeruginosa

Talib, Ahmad (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Oct 2009

Abstract

Chlorella sp. adalah mikroalga hijau bersel tunggal (uniseluler) yang bersifat non motil, hidup bebas menyendiri atau berkelompok. Sebagian besar hidup di perairan tawar dan sebagian kecil hidup di laut, dan beberapa spesies hidup bersimbiosis dengan protozoa, hydra, sponge atau mikroorganisme perairan lainnya. Chlorella sp. merupakan organisme yang terdapat dan hidup dimana-mana. kecuali gurun pasir dan salju abadi. Chlorella sp. dapat hidup di tanah atau tempat-tempaf basah dan dalam kultur memiliki pertumbuhan yang cepat. Chlorella sp. merupakan alga yang pertama kali diisolasi serta ditumbuhkan pada kultur murni. Dari berbagai uji aktifltas yang dilakukan dalam penelitian ini dapat disimpulkan hahwa pupuk (urea dan TSP) dapat digunakan sebagai medium pertumbuhan Chlorella sp. dan produksi antibakteri dari Chlorella sp. yang dapat menghambat pertumbuhan bakteri S. aureus. V. harveyi, A. hydrophyla, P. aureginosa dan E. coli. Meskipun yield yang dihasilkan lebih sedikit dari kultur dengan medium Guillard, namun besar zona hambat yang terbentuk memiliki diameter yang tidak jauh berbeda.

Copyrights © 2009






Journal Info

Abbrev

agrikan

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Earth & Planetary Sciences Environmental Science

Description

Agrikan: Jurnal Agribisnis Perikanan, is a periodical journal as a means of scientific communication and disseminates research results. Field studies in agribusiness and fisheries, aquaculture, management and utilization of fisheries resources. Manuscripts in journals do not always reflect the ...