Telah dilakukan penelitian tentang pemantauan logam berat pada cuplikan air Sungai Kaligarang dengan Metode Analisis Aktivasi Neutron (AAN). Cuplikan diambil di 7 lokasi pada setiap segmen Sungai Kaligarang dari Bergas sampai Semarang Utara. Cuplikan 500 ml ditambah HNO3 sebanyak 1,5 ml dengan konsentrasi 30%, selanjutnya dipanaskan sampai volumenya 25 ml. Cuplikan diambil sebanyak 1 ml dan ditempatkan pada ampul lalu diaktivasi menggunakan fasilitas iradiasi Reaktor Kartini selama 5 jam dan 5 menit. Setelah itu, dilakukan pencacahan dengan spektrometer gamma. Hasil analisis kualitatif dan kuantitatif menunjukkan bahwa cuplikan air terindentifikasi unsur 81Br, 41K, 23Na, 27Al, 55Mn, dan 26Mg dengan kadar mulai dari 81Br: 1,05-118,44 mg/l , 41K: 74,14-7744,60 mg/l, 23Na: 428,03-4882,86 mg/l, 27Al: 16,44-245,80 mg/l, 55Mn: 0,45-64,24 mg/l, dan 26Mg 72,78-201,09 mg/l. Unsur tersebut telah melebihi baku mutu yang telah ditetapkan pemerintah. Hampir seluruh unsur terdistribusi merata di setiap lokasi pengambilan, kecuali 27Al.
Copyrights © 2016