Jurnal Inovasi Mesin
Vol 2 No 1 (2020): APRIL 2020

Pengaruh Penggunaan Fender-Frame-Drone dan Beban Terhadap Konsumsi Arus Baterai




Article Info

Publish Date
10 Apr 2020

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui pengaruh beban dan konsumsi daya baterai menggunakan frame F450 dengan frame fender. Variasi penambahan beban yaitu 0,5 Kg, 1 Kg, 1,5 Kg, dan 2 Kg dan dengan durasi terbang sama yaitu 2 menit dalam ketinggian 1 meter.Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen. Pengujian konsumsi daya baterai menggunakan multimeter. Data hasil penelitian dianalisis dengan cara mengamati secara langsung. Setelah mendapatkan hasil eksperimen kemudian mengolah data dan menyimpulkan hasil penelitian yang telah dilakukan, selanjutnya di tampilkan dalam bentuk grafik dan tabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan baterai dari Frame F450 tanpa beban yaitu 0,625 miliamper dan 1,45833 miliamper dengan penambahan beban 2 Kg. Frame fender tanpa beban yaitu 0,444 miliamper dan penambahan beban 2 Kg yaitu 1 miliamper. Penggunaan daya baterai di buat sama dengan gram per menit. Dari data yang di dapat Jadi konsumsi daya baterai pada frame fender lebih irit dibandingkan frame F450.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jim

Publisher

Subject

Mechanical Engineering

Description

Jurnal Inovasi Mesin is a scientific journal published by Department of Mechanical Engineering, Faculty of Engineering, Universitas Negeri Semarang. This journal aims to accommodate a description of the development of science and technology and articles of research results in the field of Mechanical ...