Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara motivasi belajar mahasiswa, berpikir kritis dan hasil belajar IPS pada program studi PGSD Unisma Bekasi semester 2.Sampel penelitian berjumlah 40 responden, metode yang digunakan adalah survey dengan tehnik korelasional (keterhubungan).Informasi data untuk motivasi belajar diperoleh melalui kuesioner, berpikir kritis dengan lembar kerja mahasiswa dan hasil belajar berdasarkan skor tes. Dalam penelitian ini ditemukan hal-hal sebagai berikut:hasil belajar IPS dapat ditingkatkan melalui peningkatan motivasi belajar mahasiswa dan berpikir kritis baik secara sendiri-sendiri maupun bersama-sama. Hal ini dapat diketahui dari besarnya korelasi masing-masing variabel bebas (X1 dan X2) terhadap variabel terikat (Y) yaitu sebagai berikut: motivasi belajar mahasiswa memiliki hubungan yang kuat dengan hasil belajar IPS sebesar 0,630 atau 63,0 % dan berpikir kritis memiliki berhubungan yang kuat kuat dengan hasil belajar IPS sebesar 0,474 atau 47,7 %.Dengan memperhatikan kontribusi variabel bebas terhadap variabel terikat, berarti ada faktor-faktor lain yang turut menentukan hasil belajar IPS, misalkan sarana dan prasarana pembelajaran, metode pembelajaran, sumberdaya manusia (dosen), gaya belajar, lingkungan sosial danketersedian waktu dalam belajar
Copyrights © 2015