Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi
Vol 9 No 2 (2022): Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi (JBMA) - September

Analisis Pengaruh Capital Adequacy Ratio, Non Performing Finance, Biaya Operasional Pendapatan Operasional, dan Return On Asset terhadap Likuiditas

Latifah Septiana (Universitas Putra Bangsa, Kebumen, Jawa Tengah, Indonesia)
Dwi Artati (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Sep 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Capital Adequacy Ratio, Non Perfoming Finance, Biaya Operasional Pendapatan Operasional dan Return on Asset. Penelitian ini difokuskan pada perusahaan Bank Umum Syariah di OJK periode 2016-2019. Jumlah pengamatan sebanyak 48 sampel penelitian yang diperoleh dengan teknik purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil analisis menunjukkan bahwa: (1) Capital Adequacy Ratio tidak berpengaruh terhadap Likuiditas. (2) Non Perfoming Finance tidak berpengaruh terhadap Likuiditas. (3) Biaya Operasional Pendapat Operasional berpengaruh signifikan terhadap Likuiditas. (4) Return on Asse berpengaruh signifikan terhadap Likuiditas. Koefisien determinasi (adjusted R2) sebesar 0,442 atau sebesar 44,2%. yang berarti kemampuan variabel penelitian yang diukur dengan Capital Adequacy Ratio, Non Perfoming Finance, Biaya Operasional Pendapatan Operasional dan Return on Asset menjelaskan variabel Likuiditas sebesar 44,2%. Sisanya sebesar 0,558 atau 55,8 % disebabkan oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci: Capital Adequacy Ratio, Non Perfoming Finance, Biaya Operasional Pendapat Operasional, Return on Asset dan Likuiditas

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jbma

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JBMA ( Jurnal Bisnis, Manajemen dan Akuntansi ) merupakan jurnal ilmiah berkala yang terbit dua kali dalam setahun, Tujuan utama JBMA adalah untuk mendiseminasikan artikel ilmiyah dalam bidang Bisnis, Manajemen dan Akuntansi. Redaksi menerima artikel artikel ilmiyah yang belum pernah di publikasikan ...