Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Inkuiri Terbimbing terhadap keterampilan proses sains siswa di SMK Swasta Yapim Taruna. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen, yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pemebelajaran inkuri terbimbing terhadap keterampilan proses sains fisika. Instrumen yang digunakan berjumlah 21 butir soal pilihan ganda yang telah divalidasi. Dari hasil analisis data dengan uji t dua pihak diperoleh kesimpulan terdapat pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap keterampilan proses sains fisika siswa di SMK Swasta Yapim Taruna
Copyrights © 2018