JURNAL PENELITIAN BIDANG PENDIDIKAN
Vol 28, No 1 (2022)

ANALISIS KELAYAK ISI BUKU SISWA BAHASA INDONESIA KARYA AGUS TRIANTO, TITIK HARSIATI DAN E. KOSASIH

Tri Putri Ana (Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia)



Article Info

Publish Date
16 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi literasi dalam buku siswa bahasa Indonesia kelas IX karya Agus Trianto, Titik Harsiati, dan E. Kosasih. Penerbit buku siswa ialah Pusat Kurikulum dan Pembukuan, Balitbang, Kemendikbud dengan analisis konten yang meliputi beberapa tahapan pengumpulan data, penentuan Sampel, Reduksi, Penarikan Kesimpulan, dan Menceritakan. Sumber data dalam penelitian ini adalah buku teks pembelajaran Bahasa Indonesia pegangan siswa kelas IX. Literasi membaca berdasarkan aspek pemahaman meliputi, (a) mengakses dan mengambil informasi dari teks; (b) mengintegrasikan dan menafsirkan; (c) merefleksikan dan mengevaluasi teks dari bacaan buku siswa bahasa Indonesia. Hasil penelitian dalam artikel ini menunjukkan bahwa Buku teks pelajaran Bahasa Indonesia pegangan siswa kelas IX Sekolah Menengah Pertama (SMP) terbitan Pusat Kurikulum dan Pembukuan, Balitbang, Kemendikbud merupakan buku teks pelajaran yang berkualitas dan layak untuk dijadikan sebagai buku pegangan siswa kelas IX SMP.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

penelitian

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal ini menerbitkan artikel asli tentang isu-isu terbaru dan tren yang terjadi secara Nasional dalam kurikulum, instruksi, pembelajaran, kebijakan, dan persiapan Peneliti dengan tujuan untuk memajukan pengetahuan tentang teori dan praktik pendidikan. Selain artikel asli, jurnal memiliki bagian ...