Imatype: Journal of Graphic Design Studies
Vol 1, No 2: August 2022

Peran dan Pentingnya Brand Identity untuk Small-medium Business dan Startups

Celine Thang (Universitas Ciputra)



Article Info

Publish Date
20 Aug 2022

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk memahami peran dan pentingnya brand identity untuk perkembangan small-medium businesses dan startups, serta tantangan yang dihadapi oleh bisnis-bisnis tersebut yang menghalangi mereka untuk membangun sebuah brand identity yang kuat dan efektif. Metode penelitian yang digunakan adalah kajian pustaka dan sumber data yang digunakan adalah data sekunder dari buku dan jurnal nasional dan internasional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa brand yang kuat dan terdefinisi dengan baik dapat mendorong penjualan, membangun loyalitas pelanggan, menciptakan brand value, dan membantu untuk pertumbuhan bisnis. Small-medium businesses memahami pentingnya branding, tetapi banyak dari mereka tidak sepenuhnya menerapkannya karena mereka merasa bahwa branding tidak terlalu relevan untuk perusahaan kecil dan mereka juga kurang mampu secara finansial untuk melakukan branding. Maka dari itu, pemilik small-medium businesses sebaiknya menyingkirkan miskonsepsi dan pola pikir yang kurang tepat mengenai branding sehingga mereka dapat menginvestasikan lebih banyak waktu untuk membangun brand identity yang kuat untuk bisnis mereka.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

IMATYPE

Publisher

Subject

Arts Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

IMATYPE Journal of Graphic Design Studies is a peer-reviewed billingual journal that focuses on the foundational discussion of graphic design studies. The journal is published by the Department of Visual Communication Design of Universitas Pelita Harapan, and managed by Universitas Pelita Harapan ...