Penelitian Tindakan Sekolah ini dilatarbelakangi perlunya peningkatan kualitas pembelajaran guru di SMP Negeri 1 Godong, Kecamatan Godong Kabupaten Grobogan oleh Kepala Sekolah melalui supervisi akademik. Prosedur pelaksanaan penelitian ini dilaksanakan dua siklus, mengikuti alur sebagai berikut : (1) perencanaan, (2) tindakan, (3) pengamatan, (4) refleksi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa : kegiatan supervisi akademik dapat meningkatkan kualitas aktivitas guru dalam melaksanakan pembelajaran. yang sebelumnya kurang berhasil dengan prosentase rata-rata 69%. Kemudian setelah diadakan supervisi dan dilaksanakan tindak lanjut, pembelajaran dengan metode yang berbeda, kualitas pembelajaran guru semakin meningkat dan berhasil dengan prosentase rata-rata 90%. Kata Kunci : Kualitas, pembelajaran guru, supervisi akademik
Copyrights © 2021