Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk dan makna idiom yang terdapat dalam berita pada surat kabar Jawa Pos edisi Februari 2021-Juni 2021. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah surat kabar Jawa Pos dari tanggal 23 Februari 2021-23 Juni 2021. Data analisis berupa gabungan kata bentuk sidiom yang terdapat pada surat kabar Jawa Pos. Pengumpulan data menggunakan metode simak dan catat. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan bahwa ditemukan idiom pada surat kabar Jawa Pos terbitan tanggal 23 Februari 2021-23 Juni 2021 terdapat dua jenis idiom antara lain berdasarkan segi keeratan unsurnya yaitu idiom penuh dan idiom sebagian serta idiom menggunakan bagian tubuh, idiom menggunakan panca indera, idiom menggunakan jenis warna, idiom menggunakan benda alam, idiom menggunakan nama binatang, dan idiom menggunakan nama tumbuhan. Idiom berdasarkan segi keeratan unsurnya terdapat 15 idiom penuh dan 15 idiom sebagian. Dengan demikian berdasarkan segi keeratan unsurnya idiom penuh dengan idiom sebagian sama banyaknya, sedangkan berdasarkan unsur pembentuknya, idiom dengan panca indera jauh lebih sering digunakan dan ditemukan dalam surat kabar Jawa Pos edisi Februari 2021-Juni 2021. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan dalam menambah pengetahuan serta memudahkan para pembaca menerima informasi dan berita melalui media surat kabar.
Copyrights © 2022