Jurnal Ilmu Ekonomi Mulawarman (JIEM)
Vol 2, No 3 (2017)

Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Istri Bekerja Berdomisli Di Kelurahan Sidodadi Kecamatan Samarinda Ulu




Article Info

Publish Date
06 Feb 2018

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah pengaruh usia, pendidikan, pendapatan suami dan jumlah tanggungan terhadap Keputusan Istri Bekerja di Kelurahan Sidodadi Kecamatan Samarinda Ulu. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Kuantitatif. Data yang diperoleh dari observasi, wawancara dan kueisoner, menggunakan metode Slovin. Kemudian melakukan teknik analisis data menggunakan teknik Regresi Logistik, sedangkan untuk menguji kualitas data menggunakan Uji G (Goodness of Fit Test) dan Uji W (Wald). Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel usia, pendidikan dan pendapatan suami berpengaruh positif dan signifikan, sedangkan variabel jumlah tanggungan berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Keputusan Istri Bekerja di Kelurahan Sidodadi Kecamatan Samarinda Ulu.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JIEM

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Publikasi artikel hasil penelitian bidang Ilmu Ekonomi. Terbit 4 kali dalam 1 tahun. Diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis ...