Manajemen Pengelolaan Koperasi Pegawai Negeri Sekolah SMA Negeri 1 Pahae Jae mengelolah simpan pinjam ,unit toko serba ada dan kantin sekolah yang dimulai pada tahun buku 2018 .. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana Manajemen Pengelolaan di Koperasi Pegawai Negeri SMA Negeri 1 Pahae Jae . Jenis dan pendekatan penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini antara lain menggunakan: 1) Metode Observasi, 2) Metode Wawancara, 3) Metode Dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa Manajemen Pengelolaan Koperasi Sekolah Pegawai Negeri SMA Negeri 1 Pahae Jae terlaksana dengan sangat baik yang merupakan hasil kerjasama dan dukungan seluruh unsur-unsur yang terdapat dalam Koperasi Pegawai Sekolah SMA Negeri 1 Pahae Jae seperti Rapat Anggota, Pengurus, Pengawas. Masing-masing unsur tersebut memiliki kemampuan yang baik dalam menjalankan tugas-tugasnya sehingga Koperasi Pegawai Negeri SMA Negeri 1 Pahae Jae dapat mencapai tujuannya yaitu menjadi Koperasi yang sehat dan berkembang, sejahtera bersama anggota dan masyarakat di sekitarnya.
Copyrights © 2022