JISIP: Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan
Vol 6, No 4 (2022): JISIP (Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan)

Evaluasi Kemampuan Membaca Permulaan Anak Kelas 1 Sekolah Dasar Negeri Tatar menggunakan Kartu Baca di Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat

Mutiah, Uryun (Unknown)
Mahsun, Mahsun (Unknown)
Burhanuddin, Burhanuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2022

Abstract

Pendidikan anak usia dini berfungsi untuk memberikan pengetahuan mendasar bagi anak untuk masa depan mereka. Anak usia dini dituntut untuk memahami ilmu yang sesuai dengan kapasitas yang mereka miliki. Salah satu ilmu yang penting dan mendasar bagi anak usia dini adalah membaca dan menulis. Sekolah menjadi faktor penting yang dapat mempengaruhi kemampuan mendasar anak. Dengan berbagai cara dan media sekolah berusaha untuk menciptakan siswa yang ideal. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi tingkat efektivitas kartu baca dalam meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa kelas 1 SDN Tatar, Kabupaten Sumbawa Barat. Dengan menggunakan metode kuantiatif pada 18 orang anak. Penelitian ini menemukan bahwa penggunaan media kartu baca dalam meningkatkan kemampuan baca anak kelas 1 pada SDN Tatar terbukti efektif. Hal ini dapat dilihat dari nilai ketuntasan klasikal sebesar 72% setelah diberlakukannya media kartu baca

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JISIP

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Ilmu Sosial dan Pendidikan merupakan kumpulan artikel ilmiah ilmu sosial dan pendidikan berdasarkan hasil penelitian dan hasil kajian pustaka. Jurnal ini menggunakan Bahasa Indonesia. Terbit 3 kali setiap tahun pada bulan Maret, Juli, dan ...