Ketika pembelajaran daring, minat belajar siswa menjadi persoalan krusial dan penting untuk dibahas, karena tingkat minat belajar siswa yang kian menurun dengan pembelajaran yang monoton terutama dalam pelajaran all-Qur’an Hadits. Untuk membuat pembelajaran yang menyenangkan, diperlukan media pembelajaran yang relavan, oleh karena itu, penerapaj metode Quizizz merupakan aplikasi berbasis game yang memiliki nilai edukasi dan dirasa cocok untuk diterapkan dalam pembelajaran khususnya untuk siswa dikelas IV MI al-Umm Karawang. Quizizz juga memiliki beberapa fitur yang memadai untuk dilaksanakan sebagai penilaian formal, tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis apakah ada pengaruh penggunaan aplikasi Quizizz terhadap minat belajar siswa kelas 4 pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadits. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis korelasional. Proses pengumpulan data dengan teknis dokumentasi dan penyebaran angket melalui google form kepada 41 siswa kelas IV MI al-Umm Karawang. Hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan aplikasi Quizizz berjalan dengan baik. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil data distribusi frekuensi pada aplikasi Quizizz adalah 3,74 yang masuk dalam kategori tinggi. Untuk minat belajar Al-Qur’an Hadits siswa menunjukkan kategori tinggi, karena dalam hasil distribusi frekuensi mendapatkan rata-rata 3,52. Hal ini menunjukkan penggunaan aplikasi Quizizz memiliki pengaruh yang baik terhadap minat belajar, karena dari hasil uji hipotesis memiliki pengaruh yang positif dan signifikan dengan skor < 0,05.
Copyrights © 2022