Tujuan penelitian adalah melakukan analisis sumbangan curah hujan untuk kebutuhan air bersih di Desa Rampak Kecamtan Siak Kabupaten Siak Provinsi Riau melalui penerapan teknologi pemanenan air hujan skala individu rumah tangga. Metode pendekatan penelitian yang digunakan adalah penerapan Model Behaviour dengan mensimulasikan suatu algoritma dari sistem operasi volume yang ada dalam tampungan berdasarkan konsep keseimbangan massa untuk selang waktu tertentu menggunakan program bantu Rain Cycle 2.0 dengan data input model terdiri dari luas efektif atap rumah tangga (m2), jumlah hujan tahunan (mm/tahun), koefisien pengaliran atap dan data kebutuhan air berdasarkan jumlah anggota keluarga (m3/hari). Data curah hujan bersumber dari Bagian Hidrologi BWS III Sumatera dengan lokasi stasiun pencatat curah hujan Siak tahun 2015 sampai 2020. Penelitian ini dilakukan dengan melakukan simulasi model menggunakan sampel luas atap 93 m2 jenis atap pelana 220 serta jumlah penghuni rumah sebanyak 4 orang. Hasil utama penelitian membuktikan bahwa curah hujan merupakan parameter yang sangat sensitip terhadap pemenuhan hidrologi kuantitatif guna pemenuhan kebutuhan air bersih skala individu rumah tangga untuk mitigasi dinamika perubahan iklim global yang cenderung mereduksi ketersediaan air seiring meningkatnya suhu bumi melalui gerakan pemanenan air hujan.
Copyrights © 2022