Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik masyarakat Islam yang terdapat dalam surat Al-Hujurât menurut tafsir Fi Zhilâl al-Qur`ân. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan penelitian kepustakaan. Data tentang karakteristik masyarakat Islam didapat dari tafsir Fî Zhilâl al-Qur`ân yang ditulis oleh Sayyid Quthb mengenai pembahasan tafsir surat Al-Hujurât. Hasil penelitian yang didapat menjelaskan bahwa karakteristik masyarakat Islam yang terdapat dalam surat Al-Hujurât menurut tafsir Fi Zhilâl al-Qur`ân sebagai berikut: 1) Masyarakat yang beriman, 2) Masyarakat yang berakhlak mulia, 3) Masyarakat yang bersatu dan bersaudara, dan 4) Masyarakat yang menjaga nilai kemanusiaan.
Copyrights © 2019