Limas Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Vol 2 No 1 (2021): Limas Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah

ANALISIS PERSEPSI MAHASISWA FAKULTAS TARBIYAH DALAM MENANGGAPI PERKULIAHAN DARING SELAMA COVID-19

Imam Maarif Syah (Institut Agama Islam Sukabumi)
Tri Handayani (Prodi PGMI Institut Agama Islam Sukabumi)



Article Info

Publish Date
01 Jan 1970

Abstract

Perkuliahan daring atau online merupakan salah satu bentuk penggunaan internet sebagaia alat bantu penyampaian yang dapat meningkatkan peran mahasiswa saat proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi mahasiswa fakultas tarbiyah Institut Agama Islam Sukabumi dalam menanggapi perkuliahan secara daring selama COVID-19. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan sampel yang digunakan mahasiswa fakultas tarbiyah Institut Agama Islam Sukabumi. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan angket, angket disusun menggunakan google form. Hasil penelitian tentang persepsi mahasiswa saat pembelajaran daring dibagi menjadi tiga komponen utama yaitu respon saat belajar daring, pendapat terkait proses belajar daring dan evaluasi pembelajaran. Hasil penelitian didapatkan bahwa media pembelajaran daring yang paling digemari ialah whatsapp dari 90% mahasiswa memilihnya. Selain itu, pola komunikasi yang paling digemari oleh mahasiswa ialah komunikasi dua arah 50% mahasiswa fakultas tarbiyah memilihnya. Sistem perkuliahan yang paling diminati adalah dengan media tulisan, didapat 50% mahasiwa yang gemar. 100% mahasiwa mengikuti proses perkuliahan di rumah sendiri dan 100% alat elektronik yang digemari adalah handphone. Diperlukan adanya penelitian lanjutan saat pembelajaran daring beralngsung dengan pokok bahasan model pembelajaran berbasis masalah, sistem kolaboratif dan strategi pembelajaran lainnya. Kata Kunci: Persepsi, Mahasiswa, Fakultas Tarbiyah, Daring, Covid-19

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

limaspgmi

Publisher

Subject

Education Mathematics Other

Description

Jurnal ini menerbitkan artikel penelitian dan studi kasus yang berfokus pada pendidikan dasar. Ruang lingkup Limas PGMI adalah: 1. Pengembangan Kurikulum di Pendidikan Dasar (MI/SD) 2. Pembelajaran Matematika, IPA, IPS, PKn, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Pendidikan Agama Islam, Seni dan Muatan ...