Gadjah Mada Journal of Professional Psychology (GamaJPP)
Vol 8, No 2 (2022)

Penggunaan eLOK UGM sebagai Platform Evaluasi Hasil Pembelajaran Mahasiswa: Studi Komparasi Metode Evaluasi dengan Pendekatan eLOK UGM, Classical Test Theory dan Item Response Theory




Article Info

Publish Date
20 Oct 2022

Abstract

Penggunaan platform dalam pengetesan merupakan sebuah hal yang perlu dilakukan pada saat ini, khususnya dalam konteks akademik. Salah satu platform yang mengakomodasi hal tersebut yaitu eLOK UGM memberikan sebuah sarana pengetesan di mana pengajar dapat melihat hasil evaluasi tes dan butir soal secara langsung dari platform tersebut. Namun demikian, belum ada penelitian yang melakukan perbandingan hasil evaluasi eLOK UGM dengan pendekatan lain. Penelitian ini melakukan studi komparasi hasil evaluasi eLOK UGM dengan pendekatan Classical Test Theory (CTT) dan Item Response Theory 2-Parameter Logistic (IRT 2-PL) menggunakan Graded Response Model (GRM). Penelitian ini mengikutsertakan 22 mahasiswa aktif yang mengikuti tes menggunakan platform eLOK UGM pada mata kuliah Statistika Multivariat di tahun ajaran 2020/2021 semester genap. Hasil analisis menunjukkan bahwa evaluasi dalam platform eLOK memiliki kesetaraan yang erat dengan pendekatan CTT meski terdapat sedikit perbedaan nilai pada setiap parameternya. Selain itu, hasil analisis IRT ditemukan memiliki perbedaan yang jauh dengan kedua metode tersebut namun hasil analisis IRT ini dikatakan kurang menunjukkan parameter yang sesungguhnya karena jumlah subyek yang minim. Implikasinya, hasil penelitian ini dapat menjadi acuan dalam penggunaan eLOK UGM sebagai platform pengetesan akademik mahasiswa yang mana para pengajar memiliki kesempatan untuk melihat kualitas tes dan butir soal yang mereka berikan kepada peserta tes.  

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

gamajpp

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Environmental Science Health Professions Public Health Social Sciences Other

Description

Gadjah Mada Journal of Professional Psychology (GamaJPP) e-ISSN 2407-7801 is an open-access journal disseminating articles with implications for research and practices professional psychology. GamaJPP welcomes manuscript in the areas of:: Clinical Psychology Education Psychology Developmental ...