Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 5, No 10 (2022): Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KERJA TUKANG BANGUNAN DALAM PEMASANGAN BATU BATA

Mbayak Ginting (Program Studi Manajemen, Fakultas Bisnis, Universitas Mikroskil)
Pioner Pelawi (Program Studi Manajemen, Fakultas Bisnis, Universitas Mikroskil)



Article Info

Publish Date
10 Nov 2022

Abstract

Tukang bangunan merupakan salah satu kelompok masyarakat yang menekuni pekerjaan dalam membangun bangunan seperti rumah tinggal. Banyak diantara mereka yang belum memahami arti produktivitas sehingga tidak ada upaya memperbaiki metode kerja maupun berinovasi dengan mengembangkan peralatan kerja. Pengabdian ini berupaya memberikan pemahaman bagi mereka seperti produktivitas, metode kerja dan inovasi peralatan kerja. Selain itu, dijelaskan arti kepuasan bagi pengguna jasa dalam upaya mempertahankan kontinuitas profesi mereka. Salah satu yang diwujudnyatakan yang secara langsung dapat bermanfaat adalah pengembangan peralatan kerja. Peralatan ini berguna dalam mempermudah dan mempercepat pemasangan batu bata yang dapat meningkatkan produktivitas dan kepuasan dari pengguna jasa mereka.  Hal ini terlihat dari hasil kuesioner menunjukkan bahwa rata-rata jawaban setuju atas kebermanfaatan alat yang dibangun. Selanjutnya, masih dibutuhkan pengabdian dalam dalam berbagai hal dalam membantu meningkatkan kesejahteraan para tukang bangunan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

martabe

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Education Social Sciences

Description

Martabe Journal -Jurnal Pengabdian Masyarakat, published by Institute of Research and Community Service Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan. This journal contains the results of publication lecturers to the community of agrokompleks, Teacher Training and Science of teknosains, and sosbudkum ...