Journal of Civic Education
Vol 4 No 3 (2021): Journal of Civic Education

Fenomena Mahasiswa Pecandu Bermain Koa

Gian Fadil Sebastian (PPKn)
Fatmariza Fatmariza (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2021

Abstract

Fenomena kecanduan bermain koa membuat sebagian mahasiswa rela menghabiskan uang saku mereka untuk permainan koa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan faktor penyebab dan permasalahan kecanduan mahasiswa bermain koa.Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus.Data penelitian ini berupa wawancara dan observasi serta studi dokumentasi terkait penelitian fenomena mahasiswa pecandu bermain koa. Selanjutnya, penelitian ini menggunakan pengujian keabsahan data dengan teknik triangulasi sumber.Penelitian ini menggunakan teknik penganalissisan dengan teknik analisis data Miles dan hubermen yaitu dengan menelaah data, mereduksi hingga menggambarkan seluruh data.Hasil penelitian dalam penelitian ini terdapat tiga faktor penyebab mahasiswa kecanduan bermain koa yaitu sebagai pelarian dari masalah, tergiur dengan uang taruhan, dan ajakan teman, sehingga mahasiswa mengalami masalah keterlambatan studi dan aktivitas harian yang sudah tidak teratur.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jce

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

JCE mengundang para sarjana, peneliti, praktisi, dan mahasiswa pascasarjana untuk mengirimkan artikel ilmiah mereka yang berasal dari penelitian, studi, dan ulasan buku di bidang pendidikan kewarganegaraan, pendidikan moral, studi interdisipliner dalam bidang politik, hukum, sosiologi, sejarah, dan ...