Journal of Civic Education
Vol 4 No 2 (2021): Journal of Civic Education

Hambatan Pelaksanaan Pembinaan Moral di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas II B Padang

Shandi Resti (Universitas Negeri Padang)
Isnarmi Isnarmi (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
20 Aug 2021

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk menganalisis hambatan-hambatan dalam pelaksanaan pembinaan nilai-nilai moral di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas II B Padang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Dalam menentukan sampel penelitian, peneliti menggunakan teknik purposive sampling. Informan dalam penelitian ini adalah Kalapas Perempuan Kelas II B Padang, Kasi Binapi Giatja dan warga binaan pemasyarakatan LPP Kelas II B Padang. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukkan hambatan-hambatan dalam pelaksanaan pembinaan moral di LPP Kelas II B Padang, yaitu kurang termotivasinya warga binaan untuk mengikuti kegiatan pembinaan, kurangnya ahli di Bidang Pembinaan Khusus membina moral warga binaan, kurangnya fasilitas ruangan serta terhambatnya kegiatan pembinaan di LPP Kelas II B Padang karena Covid-19.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jce

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

JCE mengundang para sarjana, peneliti, praktisi, dan mahasiswa pascasarjana untuk mengirimkan artikel ilmiah mereka yang berasal dari penelitian, studi, dan ulasan buku di bidang pendidikan kewarganegaraan, pendidikan moral, studi interdisipliner dalam bidang politik, hukum, sosiologi, sejarah, dan ...