DODOTO
Vol 1 No 01 (2020): Dodoto,Volume 01 No 01 Januari 2020

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA PENDIDIKAN DI KOTA TERNATE

Bakar Djibat (Universitas Muhammadiyah Maluku Utara)



Article Info

Publish Date
14 Jan 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kejelasan implementasi kebijakan pengembangan SDM pendidikan, fungsi kebijakan, arah kebijakan, karakteristik kebijakan, kebijakan otonomi pendidikan, implementasi kebijakan pendidikan, dan Pengembangan SDM di kota Ternate dalam era globalisasi melalui pendidikan. Penelitian ini menyimpulkan setidaknya ada tiga faktor yang menyebabkan kegagalan implementasi kebijakan pengembangan SDM pendidikan di kota Ternate selama ini, yaitu: pertama, penyelenggaraan pendidikan menggunakan pendekatan “education production function” atau yang lebih dikenal dengan pendekatan input-output analysis yang tidak dilaksanakan secara konsekuen. Kedua, penyelenggaraan pendidikan dilaksanakan secara birokratik, sehingga menempatkan sekolah sebagai penyelenggara pendidikan sangat tergantung pada keputusan birokrasi yang mempunyai jalur (mata rantai) yang sangat panjang dan kadang-kadang kebijakan yang dikeluarkan tidak sesuai dengan kondisi sekolah. Ketiga, terbatasnya peran serta masyarakat, khususnya orang tua siswa dalam penyelenggaraan pendidikan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

dodoto

Publisher

Subject

Education

Description

FOCUS dan SCOPE Jurnal DODOTO pada Bidang kajian ILMU PENDIDIKANJurnal Pendidikan: Memuat tentang hasil penerbitan atau pemikiran bidang pendidikan yang dilakukan oleh peneliti, dosen, guru, dan praktisi pendidikan. Seluruh artikel yang masuk akan dilakukan review minimal dua orang reviewer, dan ...