Jurnal Kewarganegaraan
Vol 6 No 1 (2022): 1 Januari - 30 Juni 2022 (In Press)

Analisis Pengaruh Penerapan Prosedur Kebijakan Operasional Penerbangan Saat Covid-19 Maskapai NAM Air Terhadap Kepuasan Penumpang Di Bandar Udara Internasional Supadio Pontianak

Mery Dayanti (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan Yogyakarta)
Raden Fatchul Hilal (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2022

Abstract

AbstrakPelaksanaan operasional penerbangan di Bandar Udara merupakan hal yang sangat teknis untuk mencapai tujuan penerbangan yang aman dan selamat. Setiap pelaksanaan operasional penerbangan selalu mengacu pada regulasi yang berlaku. Industri penerbangan merupakan pihak yang terdampak dari Pandemi Covid-19. Hal ini menyebabkan seluruh kebijakan prosedur di Bandar Udara diperketat dengan penerapan protokol kesehatan dengan memenuhi aspek- aspek kesehatan yang direkomendasikan oleh pihak WHO. penelitian ini memiliki tujuan Untuk mengetahui pengaruh Penerapan Prosedur Kebijakan Operasional Penerbangan Maskapai NAM AIR saat Covid-19 terhadap kepuasan penumpang di Bandar Udara Internasional Supadio Pontianak.  Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Penerapan Prosedur terhadap kepuasan penumpang di Bandar Udara Internasional Supadio Pontianak. Penelitian ini memakai metode kuantitatif, dengan seluruh penumpang maskapai nam-air yang melakukan penerbangan disaat covid-19 dibandar udara internasional supadio Pontianak 100 responden yang ditentukan dengan rumus slovin. Dari penelitian yag dilakukan didapatkan hasil sebagai berikut: 1.Terdapat pengaruh yaitu sebesar 56,5 % dari Penerapan Prosedur Kebijakan Operasional Penerbangan saat COVID-19 Maskapai NAM Air (X) terhadap kepuasan penumpang. 2.Penerapan Prosedur Kebijakan Operasional Penerbangan saat COVID-19 Maskapai NAM Air berpengaruh pada kepuasan penumpang dengan pengaruh sebesar 56,5%.Kata Kunci : Penerapan prosedur operasional penerbangan, covid-19, maskapai Nam Air, keuasan penumpang, Bandar udara internasional supadio pondianak. AbstractThe implementation of flight operations at the airport is a very technical matter to achieve safe and secure flight goals. Every flight operation implementation always refers to the applicable regulations. The aviation industry is a party affected by the Covid-19 pandemic. This causes all policy procedures at the airport to be tightened with the application of health protocols by meeting the health aspects recommended by WHO. This study aims to determine the effect of implementing NAM AIR Flight Operational Policy Procedures during Covid-19 on passenger satisfaction at Pontianak Supadio International Airport. To find out how much influence the application of procedures has on passenger satisfaction at Supadio Pontianak International Airport. This study uses a quantitative method, with all nam-air airline passengers flying during COVID-19 at the Supadio Pontianak international airport, 100 respondents determined by the slovin formula. From the research conducted, the following results were obtained: 1. There is an effect of 56.5% of the Implementation of Flight Operational Policy Procedures during the NAM Air (X) COVID-19 on passenger satisfaction. 2. Implementation of Flight Operational Policy Procedures during COVID-19 NAM Air Airlines has an effect on passenger satisfaction with an effect of 56.5%.Keywords:  Application of flight operational procedures, covid-19, Nam Air airline, passenger satisfaction, Supadio pondianak international airport

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pkn

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Kewarganegaraan is published 2 times in 1 year in June and December. The scope of the article includes: 1. Pancasila Education 2. Citizenship Education 3. Social Sciences 4. Politic 5. ...