Peka : Jurnal Pendidikan Ekonomi Akuntasi FKIP UIR Pekanbaru
Vol. 5 No. 2 (2017): Desember

MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR BAHASA INDONESIA PADA MATERI CERPEN MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF BERMAIN JAWABAN DI KELAS XI IPS 5 SMAN 10 PEKANBARU

Tuti Aryati (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Feb 2018

Abstract

Belajar merupakan suatu proses yang ditandai dengan adanya perubahan pada diri seseorang. Penerapan model pembelajaran yang tepat diharapkan dapat mengatasi rendahnya hasil belajar siswa dengan menciptakan suasana yang menyebabkan siswa termotivasi dan aktif dalam belajar. Jika siswa aktif, maka diharapkan hasil belajar siswa dapat meningkat. Salah satu alternatif model pembelajaran yang diharapkan dapat memotivasi dan mengaktifkan siswa dalam belajar adalah model pembelajaran kooperatifBermain Jawaban. Model pembelajaran kooperatif Bermain Jawaban merupakan model pembelajaran yang menantang siswa untuk mencari jawaban dari soal-soal yang telah disiapkan dengan cara yang menyenangkan. Menurut Eko Prasetyo, model pembelajaran kooperatif bermain jawaban memiliki keunggulan, yaitu melibatkan semua siswa dalam sebuah permainan sehingga siswa menjadi lebih aktif dan tidak merasa bosan. Berdasarkan hasil penelitian di dapatkan peningkatan hasil siklus I, siklus II dan siklus III adalah sebagai berikut 79,48 % , 82,12 % , 84,95 %.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

Peka

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Peka bertujuan untuk menggali dan menerbitkan tulisan tentang isu-isu terkini terkait dengan pengajaran dan pembelajaran ekonomi dan akuntansi baik pada tingkat sekolah menengah dan pendidikan ...