Jurnal Manajemen, Organisasi, Dan Bisnis
Vol 2, No 1 (2022): JMOB (Maret 2022)

ANALISIS PENERAPAN SISTEM MANAJEMEN KINERJA BERBASIS KOMPETENSI

Yulia Afrola (Universitas Riau Kepulauan, Batam)
Rona Tanjung (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini dilakukan atas dasar bahwa keberhasilan pencapaian tujuan sebuah perusahaan diperlukan sebuah manajemen yang efektif, efisien serta memiliki daya saing dalam mengelola sumber daya manusia yang dimiliki. Melalui sistem manajemen kinerja yang baik, perusahaan dapat mengelola kinerja sumber daya manusia yang dimiliki sehingga dapat bekerja secara optimal dan dapat tercapainya tujuan perusahaan. Upaya PT Telkom Padang dalam rangka menciptakan manajemen kinerja yang efektif dan efisien, yang berdaya saing dan dapat menunjang produktivitasnya adalah dengan menerapkan sistem manajemen kinerja berbasis kompetensi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan penerapan sistem manajemen kinerja berbasis kompetensi di PT Telkom Padang, serta menganalisis dan menjelaskan faktor pendukung dan penghambat penerapan sistem manajemen kinerja berbasis kompetensi di PT Telkom Padang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwasannya penerapan sistem manajemen kinerja berbasis kompetensi di PT Telkom Padang termasuk dalam pola pengelolaan Manajemen Sumber Daya Manusia Berbasis Kompetensi (MSDMBK).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JMOB

Publisher

Subject

Humanities Education

Description

Jurnal Manajemen, Organisasi, dan Bisnis (JMOB) mempublikasikan artikel dari hasil penelitian yang belum diterbitkan dimanapun dalam bentuk apapun. JMOB fokus pada bidang keilmuan seperti: Manajemen, Organisasi, Bisnis, dan kajian lainnya yang relevan. Terbit 4 nomor dalam setahun, yaitu bulan ...