JOUSIP: Journal of Sufism and Psychotherapy
Vol. 1 No. 2 (2021): JOUSIP: Journal of Sufism and Psychotherapy, November 2021.

Konsep Makna Syifā’ dalam Wacana Tafsir Sufi

Heriyanto Heriyanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2021

Abstract

Al-Qur’an menggunakan kata al-Syifā’ untuk merujuk makna pengobatan, tidak menggunakan istilah al-Ṭibb yang lebih identik dengan pengobatan berdasarkan petunjuk dari hadis nabi. Al-Qur’an maupun hadis pada dasarnya memiliki posisi yang sama dalam membahas pengobatan, yakni sama-sama sebagai sumber pengetahuan untuk melakukan treathment terhadap berbagai penyakit, baik fisik maupun non fisik. Kajian ini akan menyoal tentang pemaknaan para sufi terhadap konsep Syifā’ dalam Al-Qur’an. Kajian akan diarahkan untuk menemukan bagaimana konsep makna Syifā’ tersebut dalam tafsir-tafsir sufi. Riset ini merupakan bagian dari library research yang datanya diambil dari sumber-sumber kepustakaan. Sumber data yang digunakan dalam riset ini adalah daftar penulis tafsir sufi yang sudah diklarifikasi oleh Al-Zahabi dalam kitab Tafsīr wa al-Mufassirūn. Pendekatan yang digunakan dalam kajian ini menggunakan model tematik dengan memperhatikan aspek-aspek pemaknaan terhadap terminologi Syifā’ dalam Al-Qur’an. Hasil kajian menunjukkan bahwa dalam memaknai kata Syifā’, para sufi cenderung mengedepankan aspek-aspek metafisis dari teks. Penafsiran mereka terhadap makna Syifā’ mengerucut pada pemahaman tentang pengobatan-pengobatan yang berdimensi spiritual (batin) yang orientasinya adalah mengobati hati manusia. Hampir semua ayat yang ditafsirkan selalu dihubung-hubungkan dengan obat-obat yang berdimensi batin, seperti obat untuk membersihkan jiwa (hati) dari segala keburukan yang melingkupinya seperti, obat rindu kepada Allah, obat untuk mengatasi keraguan, obat untuk dapat bersikap tawaḍu’ dan obat agar selalu mendekatkan diri kepada Allah.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jousip

Publisher

Subject

Religion Humanities Public Health Social Sciences

Description

JOUSIP: Journal of Sufism and Psychotherapy is a periodical scientific journal with ISSN Print: 2775-8362 & ISSN Online: 2797-779X, published by Jurusan Tasawuf dan Psikoterapi, Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan. This journal specializes in the study of ...