Petro : Jurnal Ilmiah Teknik Perminyakan
Vol. 9 No. 4 (2020): DESEMBER

ANALYSIS PRESSURE BUILD-UP TEST PADA SUMUR “ASR-06” DENGAN METODE HORNER DAN PRESSURE DERIVATIVE

Arinda Ristawati (Universitas Trisakti)
Mulia Ginting (Universitas Trisakti)
Muhammad emil isnan (Universitas Trisakti)



Article Info

Publish Date
03 Dec 2020

Abstract

Analisis Pressure Build Up pada sumur “ASR-06” dilakukan untuk mengetahui karakteristik fluida di reservoir. Analisis ini dilakukan untuk mengetahui tekanan yang berada pada reservoir. Hasil uji tes  kemudian dianalisis menggunakan pressure derivative dan horner plot. Dari hasil analisis ini dapat diketahui bahwa sumur “ASR-06” mengalami penurunan kompresibilitas fluida sehingga menyebabkan terjadinya penyimpangan pada pembacaaan kurva pressure derivative pada early time region. Hal ini dapat terjadi dikarenakan adanya fluida gas dan fluida liquid yang mengalir secara bersamaan. kedalam tubing dan mengakibatkan berkurangnya ruangan untuk fluida gas untuk mengalir didalam ruang tertutup. Fenomena changing wellbore storage akan mengakibatkan anomali pembacaan tekanan lubang sumur menjadi lebih tinggi daripada tekanan formasi pada waktu awal. Pada hasil pembacaan pressure build-up dengan metode pressure derivative didapatkan nilai skin dan permebabilitas yaitu 2.15 mD dan 4.75. Pada metode horner juga dilakukan perhitungan untuk mengkalkulasikan nilai permeabilitas dan skin yang dilakukan pada middle time region dengan hasil 2.18 mD untuk permeabilitas dan +3.80 untuk  nilai Skin.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

petro

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences Economics, Econometrics & Finance Energy Engineering

Description

The PETRO Journal is all about the upstream oil and downstream oil and gas industry. Upstream studies focus on production technology, drilling technology, petrophysics, reservoir study, and eor study. Downstream technology focuses on the oil process, managing surface equipment, geothermal, and ...