TEKNOLOGI NUSANTARA
Vol 1, No 2 (2019): NOVEMBER (2019)

Analisis Strategi Pemasaran Gasifier Mini pada Konsumen IKM/ UMKM di Kabupaten Sleman dengan Metode SWOT Analysis

Tombak Bhagya (Universitas Islam Nusantara)



Article Info

Publish Date
17 Nov 2022

Abstract

Gasifikasi batubara adalah teknologi konversi yang digunakan untuk mengubah batubara menjadi bahan bakar gas yang diproses dalam satu alat yang di sebut Gasifier. Alat ini menghasilkan pembakaran dengan emisi rendah, abu dan tar terkendali, karena sistem pembakaran melalui proses gasifikasi sehingga ramah lingkungan. Gasmin relatif lebih aman dari potensi tabung meletus karena tekanangas sangat rendah. Tujuan penelitian di Puslitbang tekMIRA untuk mengetahui strategi pemasaran dan posisi perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode SWOT Analysis. Sumber data diperoleh dari data primer dan data sekunder serta menggunakan pendekatan metode kualitatif dan kuantitatif, untuk mengetahui posisi perusahaan dan menyusun strategi pemasaran mengenai produk gasifiermini meliputi strategi kekuatan dan kelemahan (Internal), peluang dan ancaman (Eksternal) untuk mengantisipasi ancaman dari produk serupa. Berdasarkan analisa data yang dilakukan, posisi perusahaan berada pada sel 5 growth strategy merupakan pertumbuhan perusahaan itu sendiri menurut diagram matrik dan menempati kuadran I dengan strategi agresif merupakan posisi yang meguntungkan perusahaan dalam peluang dan kekuatan menurut diagram kartesius.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

TEKNOLOGINUSANTARA

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

TEKNOLOGI NUSANTARA (TN) is a journal that discusses and publishes updated, trusted and quality research works in the field of Technology. In this journal, discussions about Engineering include Informatics Engineering, Industrial Engineering and Electrical Engineering as well as reviewing matters ...