Tujuan Kegiatan dari pelatihan dasar-dasar keamanan air ini adalah dalam upaya untuk memberikan keterampilan khusus sebagai pertolongan terhadap kecelakan yang terjadi selama di air (kolam renang) Metode yang digunakan untuk pelatihan ini adalah dengan metode ceramah, diskusi dan praktek pelatihan air, dan metode uji evaluasi. Evaluasi dengan observasi langsung terdiri dari perhatian, kemauan, antusiasme terhadap materi yang diberikan oleh tim pengabdian masyarakat (PPM), dan post test untuk yang terakhir. Kemudian, evaluasi di kolam renang dengan beberapa kegiatan yang membantu menarik korban dengan peralatan dan tidak ada peralatan, uji tes menyelam, dan penyelamatan perenang. Pelatihan ini dilaksanakan di kolam renang king kota lubuklinggau dan diikuti oleh guru penjas SMP Kota Lubuklinggau. Hasil kegiatan pengabdian pada masyarakat dalam pelatihan yang disampaikan dapat ditarik beberapa catatan penting antara lain sebagai berikut. Masih kurangnya kemampuan para guru penjas dalam menguasai teknik penyelamatan saat terjadi kecelakan dikolam renang, dengan diadakan Kegiatan Pengabdian masyarakat yang telah dilakukan oleh tim pengabdian STKIP PGRI Lubuklinggau, para peserta pelatihan tersebut mengungkapkan bahwa sangat menbantu mereka dalam pembelajaran renang maupun dalam metode penyelamatan dalam kolam renang dan pertolongan pertama yang akan dilakukan sebagian mereka juga mengungkapkan ini adalah pengalaman pertama mereka. Kata Kunci : Pelatihan Penyelamatan di Kolam Renang
Copyrights © 2021