Dasarrupa : Desain dan Seni Rupa
Vol 1 No 3 (2019): Jurnal DasaRupa Vol 1 No 3 Desember 2019

MEDIA KAMPANYE MENJAGA LINGKUNGAN MELALUI MEDIA VISUAL INFOGRAFIS STATIS (STUDI KASUS DESA KARANG TENGAH)

fitri fitri (Universitas Nusa Putra)



Article Info

Publish Date
13 Jun 2022

Abstract

Berangkat dari munculnya kasus-kasus lingkungan yang terjadi di berbagai daerah, tidak dapat dilepaskan dari sikap dan perilaku manusia yang tidak lain merupakan implikasi dari masih kuatnya pandangan antroposentrisme, di mana selalu menempatkan manusia dan kepentingannya sebagai pusat dari segalanya. Infografis merupakan visualisasi data, gagasan, informasi atau pengetahuan melalui bagan, grafis, jadwal dan lainnya agar dapat disajikan lebih dari sekedar teks dan memiliki dampak visual yang cukup kuat dan lebih menarik. Dalam perancangan ini, penulis merumuskannya dalam serangkaian pernyataan berupa 1) konsep perancangan media kampanye tentang menjaga lingkungan, 2) proses perancangan media kampanye tentang menjaga lingkungan, serta 3) analisis visual media kampanye tentang menjaga lingkungan yang akan dijabarkan langsung dalam pembahasan. Metode yang digunakan dalam penulisan ini yaitu metode penciptaan dimulai dari perencanaan, penulisan konsep, proses pembuatan hingga finishing. Sedangkan untuk teknik pengumpulan datanya penulis melakukannya melalui proses observasi, wawancara dan dokumentasi. Merujuk pada permasalahan tersebut, penulis membuat media informasi berupa Infografis Statis mengenai informasi cara menjaga lingkungan yang dapat dijadikan sebagai alat peraga dalam penyampaian informasi untuk menarik minat khalayak dalam membaca. Media visual dapat digunakan untuk memperlancar pemahaman dan memperkuat ingatan. Dengan penggunaan media grafis yang dicetak dapat memudahkan dalam penyampaian informasi bagi semua lapisan masyarakat.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

dasarupa

Publisher

Subject

Arts Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

This Journal of Visual Communication Design and Fine Arts is published by the Visual Communication Design Study Program, University of Nusa Putra, as a journal published every four months that focuses on presenting writings on Design and Fine Arts. This journal contains research articles or concept ...