Visualita : Jurnal Online Desain Komunikasi Visual
Vol 11 No 1 (2022)

Tinjauan Estetik Ornamen Tradisi Pengaruh Kebudayaan Tiongkok pada Pakaian Batik Putri Ong Tien Nio di Keraton Kasepuhan Cirebon

Suprapto, Tusita Metadevi Jayamangalani (Unknown)
Sunarya, Yan Yan (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Dec 2022

Abstract

Putri Ong Tien Nio adalah salah satu istri Sunan Gunung Jati yang dalam babad Cirebon dikisahkan berasal dari Tiongkok pada masa Dinasti Ming, abad XV. Kehadirannya berpengaruh pada persilangan budaya antara masyarakat Tionghoa dengan Cirebon, serta mempengaruhi seni hias pada artefak-artefak Cirebon. Peninggalannya dirawat di Museum Pusaka Keraton Kasepuhan Cirebon, termasuk pakaian batik yang ia buat dan gunakan selama di Cirebon. Pakaian batik tersebut telah rapuh, sehingga dijaga dalam sebuah ruangan khusus, yaitu Ruang Pusaka Sunan Gunung Jati. Ornamen pada batik tersebut mendapatkan pengaruh utama dari kebudayaan Tiongkok, yang didalamnya mengandung gagasan moral dan kepercayaan dari budaya Tiongkok, dan juga mendapatkan pengaruh dari sepanjang pantai utara Jawa. Kendati demikian, penelitian akan unsur-unsur estetik ornamen tradisi pada pakaian batik sang putri belum pernah dilakukan, sehingga belum ditemukan elaborasi mendetail dari ornamen tradisi pengaruh kebudayaan Tiongkok pada pakaian batik sang putri beserta gagasannya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis unsur-unsur estetik (teraga dan tak teraga) dari ornamen tradisi yang dipengaruhi oleh kebudayaan Tiongkok pada pakaian batik Putri Ong Tien Nio, yang dilakukan secara kualitatif, dengan metode analisis deskriptif. Sebab, perlu dicarinya relevansi antar data penelitian untuk memberikan jabaran akan ornamen tradisi tersebut. Dengan demikian, temuan dari penelitian ini merupakan jabaran deskriptif mengenai unsur estetik ornamen tradisi yang dipengaruhi budaya Tiongkok pada pakaian batik Putri Ong Tien Nio.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

visualita

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

The Online Visual Communication Design Visualita Journal is dedicated to disseminating findings or research and original ideas about design, applied arts, and visual culture, which is published in 2 (two) episodes a year, namely in April and October. The scope of the Visualita Journal covers an ...