Jurnal Teologi dan Pendidikan Kristen
Vol. 1 No. 1: Mei 2022

Pemahaman Tentang Keselamatan Dalam Yohanes 3:16 Terhadap Keaktifan Melayani Di Gereja Bagi Mahasiswa STT Sumatera Utara

Sartika Sihotang, Pitri (Unknown)
Purba, Lamria (Unknown)
Hutabalian, Helpriani (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2022

Abstract

Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dan bertujuan menemukan kontribusi mengenai pemahaman tentang keselamatan dalam Yohanes 3: 16 terhadap keaktifan melayani di gereja bagi peserta didik. Keselamatan berasal dari bahasa Yunani yaitu ‘sozo’ yang memiliki arti menyelamatkan, membebaskan, mengawetkan, melestarikan, menyembuhkan. Bila dikaitkan dengan manusia maka keselamatan adalah menyembuhkan dari kematian atau mempertahankan hidup. Manusia pertama yaitu Adam dan Hawa diciptakan Allah dalam keadaan kudus dan tanpa dosa. Manusia diciptakan Allah dengan memberi kebebasan untuk memilih yang baik dan yang jahat. Tetapi karena manusia memilih yang salah sehingga hubungan dengan Allah terputus dan secara Rohani mengalami kematian. Oleh sebab itulah maka keselamatan dibutuhkan oleh orang orang yang sudah mengalami kematian secara rohani. Dan keselamatan itu diterima oleh setiap orang karena kasih karunia dan itu merupakan tindakan Allah untuk membuat manusia kembali menerima hidup yang kekal.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

PAK

Publisher

Subject

Religion Other

Description

Jurnal Teologi dan Pendidikan Kristen bersifat terbuka bagi peneliti, dosen dan mahasiswa dalam serta luar negeri serta terbuka juga diakses oleh umum agar kebaruan hasil temuan peneliti dapat dinikmati publik. Penerbit berharap kontribusi ini berguna dalam membangun khazanah keilmuan bidang Teologi ...