Kreasi: Jurnal Inovasi dan Pengabdian Kepada Masyaraka
Vol. 2 No. 1 (2022): April

Pemanfaatan Potensi Dan Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Sondakan

Kartika Nur Hidayati (Unknown)
Verania Arneta Putri (Unknown)
Sahirul Alim Tri Bawono (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Apr 2022

Abstract

Mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa dituntut untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) melalui peningkatkan kualitas intelektual, peningkatkan keterampilan dan pengabdian terhadap masyarakat sebagai bentuk implementasi terhadap ilmu pengetahuan yang didapatkan selama perkuliaha. Pengabdian dilakukan dengan tujuan untuk membantu masyarakat agat dapat menghadapi tantangan yang ada pada zaman yang terus berkembang, seperti permasalahan yang diakibatkan oleh pandemi COVID-19. Dengan timbulnya berbagai pemasalahan, tentu diperlukan suatu rencana dan direalisasikan melalui suatu kegiatan yang sistematik dan aplikatif. Dalam merealisasikan dan mencapai tujuan pemecahan permasalahan yang timbul akibat pandemi COVID-19 dan lainnya, Universitas Sebelas Maret memiliki program rutin yang dilakukan oleh mahasiswa, yaitu program Kuliah Kerja Nyata (KKN). Program ini dilakukan sebagai bentuk suatu pengabdian mahasiswa terhadap masyarakat dan merupakan bagian Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kelompok 152 telah melakukan program KKN selama 45 hari di Kelurahan Sondakan, Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta. Didalam keberjalanannya, mahasiswa telah melakukan analisis permasalahan, perencanaan solusi, dan aplikasi kegiatan untuk membantu masyarakat menuju kehidupan yang lebih baik. Permasalahan utama yang terjadi di Kelurahan Sondakan berfokus pada sektor kesehatan, yaitu permasalahan mengenai Keluarga Berencana dan dampak COVID-19. Oleh karena itu, Kelompok 152 melakukan beberapa program utama untuk mengenai edukasi keluarga berencana seperti sosialisasi bina keluarga balita, sosialisasi pasangan usia subur, sosialisasi omicron dan vaksin booster, penyebaran poster edukasi, serta edukasi pengelolaan sampah di sekitar wilayah Kelurahan Sondakan. Adapun program pendukungnya dalam sektor pendidikan dan ekonomi, yang mana kedua sektor tersebut juga memiliki beberapa permasalahan yang perlu diselesaikan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

kreasi

Publisher

Subject

Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

KREASI: Jurnal Inovasi dan Pengabdian kepada Masyarakat merupakan jurnal pengabdian kepada masyarakat yang menjadi wadah ilmiah untuk pengabdian, dengan nomor terdaftar P-ISSN dan E-ISSN. KREASI adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh BALE LITERASI yang merupakan lembaga riset, ...