Buletin Riset Psikologi dan Kesehatan Mental (BRPKM)
Vol 1 No 1 (2021): BULETIN RISET PSIKOLOGI DAN KESEHATAN MENTAL

Hubungan antara Self-Esteem dengan Kecenderungan Anorexia Nervosa pada Remaja Putri

Diwananda Islamy, Sekar Jingga (Unknown)
Cahyanti, Ika Yuniar (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jul 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara self-esteem dengan kecenderungan anorexia nervosa pada remaja putri. Metode penelitian menggunakan metode kuantitatif melalui survei. Self-esteem diukur menggunakan Rosenberg Self-esteem Scale (RSES) yang telah diadaptasi ke dalam bahasa Indonesia dengan koefisien reliabilitas 0,8689. Kecenderungan anorexia nervosa diukur menggunakan Eating Attitude Test 26 (EAT-26) yang telah diadaptasi ke dalam bahasa Indonesia, memiliki koefisien reliabilitas 0,872. Subjek pada penilitian ini adalah remaja putri berusia 15-22 tahun berjumlah 245 orang. Analisis data menggunakan teknik korelasi Pearson Product Moment. Hasil menunjukkan adanya hubungan negatif yang signifikan antara self-esteem dengan kecenderungan anorexia nervosa pada remaja putri (r=-0,136; p=0,033). Artinya, semakin tinggi tingkat self-esteem maka semakin rendah tingkat kecenderungan anorexia nervosa, sebaliknya, semakin rendah tingkat self-esteem maka semakin tinggi tingkat kecenderungan anorexia nervosa.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

BRPKM

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Buletin Riset Psikologi dan Kesehatan Mental (BRPKM) adalah jurnal yang dikelola oleh Unit Penelitian dan Publikasi Psikologi (UP3), Fakultas Psikologi Universitas Airlangga, merupakan media diseminasi atas penelitian-penelitian yang dilakukan oleh civitas akademik Fakultas Psikologi Universitas ...