SCHOOL EDUCATION JOURNAL PGSD FIP UNIMED
Vol 1, No 2 (2014): SCHOOL EDUCATION JOURNAL

UPAYA MENINGKATKAN KOMPETENSI PAEDAGOGIK GURU DALAM MENYUSUN RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN MELALUI KEGIATAN PENDAMPINGAN ( MENTORING)

MAILANI, ELVI (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Sep 2014

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi paedagogik guru di SDS Inti Nusantara kota Tebing Tinggi. Penelitian ini dilakukan karena masih banyak guru yang belum mampu merancang rencana pelaksanaan pembelajaran yang baik dan efektif yang dapat menjadi acuan bagi guru dalam mengajar untuk mencapai pembelajaran yang diharapkan. Subjek dari penelitian ini adalah guru-guru yang bertugas di SDS Inti Nusantara kota Tebing Tinggi. Penelitian ini adalah penelitian tindakan sekolah ( PTS) yang langkah – langkah kegiatanya meliputi perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan lembar observasi yang menghasilkan data kualitatif diakhir penelitian.Hasil penelitian ini menunjukkan keberhasilan kegiatan mentoring yang dilakukandengan gambaran sebagai berikut: Perumusan tujuan pembelajaran hasil rata-rata menunjukkan angka 70%. Pada penentuan bahan ajar diperoleh hasil 80%,Penentuan strategi/metode pembelajaran ia dan alat mencapai 75% dengan variasi yang semakin beragam. Pada penentuan media dan alat pembelajaran ada peningkatan hingga 80%, dan Perencanaan kegiatan evaluasi bisa mencapai 70% dan sudah mencantumkan, bentuk, jenis dan bahkan soal yang digunakan beserta kunci jawaban atau pedoman penilaiannya, serta mencantumkan alokasi waktu yang dibutuhkan   Kata kunci: Kompetensi Pedagogik, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, dan Pendampingan.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

school

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

The journal countains the result of education research, learning research, and service of the public at primary school, elementary school, senior high school and the ...