Jurnal Biosense
Vol 5 No 2 (2022): Edisi Desember 2022

MERAWAT TRADISI MEMPERTAHANKAN EKSISTENSI: STUDI ETNOBOTANI TANAMAN OBAT SUKU OSING KABUPATEN BANYUWANGI

Hendra Febrianto (1Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi, Universitas 17 Agustus 1945 Banyuwangi)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2022

Abstract

Setiap daerah di Indonesia pasti memiliki kearifan lokal tersendiri yang khas dan tentu tidak dimiliki oleh daerah lain. Terdapat berbagai macam bentuk dan kearifan lokal yang tertuang baik dalam nilai nilai keseharian, sastra, tutur dan hukum adat serta dalam bentuk upacara adat maupun kepercayaan. Upacara adat yang dilakukan oleh suku asli Banyuwangi, suku osing pada setiap ritual keaagamaan yang dilakukan disetiap daerahnya memiliki ritual dan tujuan yang berbeda. Upacara adat yang dilakukan oleh suku osing tidak lepas dari pengaruh dan kepercayaan akan unsur mistis yang diyakini dan terwarisi secara turun temurun. Upacara ini biasanya melibatkan penggunakan tanaman tertentu, yang juga mengandung manfaat sebagai obat oleh masyarakat lokal. Oleh kerena itu perlu adanya penelitian secara mendalam mengenai mempertahankan eksistensi tanaman obat suku osing dalam kerangka etnobotani dan makna folosofisnya yang kemudian didokumentasikan dalam bentuk sebuah budaya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

BIOSENSE

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Biosense menitikberatkan pada publikasi hasil penelitian biologi dan ilmu terapan bidang biologi. Artikel ilmiah dalam lingkup biologi yang meliputi: botani, zoologi, mikrobiologi, genetika, fisiologi, dan konservasi, sedangkan lingkup ilmu terapan biologi meliputi: Kesehatan/kedokteran, ...