Madaniya
Vol. 3 No. 3 (2022)

Transformasi Internet Marketing dan Labeling Produk Pada Usaha Frozen Food di Kecamatan Rambipuji Kabupaten Jember

Dessy Putri Andini (Politeknik Negeri Jember)
Oktanita Jaya Anggraeni (Politeknik Negeri Jember)
R. Alamsyah Sutantio (Politeknik Negeri Jember)
Amar Subagiyo (Politeknik Negeri Jember)
Alwan Abdurrahman (Politeknik Negeri Jember)



Article Info

Publish Date
19 Jul 2022

Abstract

Kondisi sektor perdagangan, indutri dan berbagai sektor lainnya sedang mengalami penurunan sebagai dampak dari pandemi Covid-19. Para pelaku UMKM seperti makanan kemasan dan oleh-oleh, souvenir, batik, dan berbagai industri rumahan di beberapa kabupaten di Jawa Timur terpaksa gulung tikar. Pengembangan bisnis UMKM saat ini sangat memerlukan kreativitas terutama bagi para pelaku UMKM agar lebih semangat untuk menciptakan inovasi dimasa pandemi ini sehingga akan membantu dalam pertumbuhan ekonomi dan agar dapat bertahan. Tujuan pengabdian ini adalah meningkatkan kemampuan manajemen pemasaran melalui labeling produk dan internet marketing. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat meliputi tahap persiapan, tahap pelaksanaan penyuluhan dan pelatihan, tahap evaluasi. Kegiatan untuk menyelesaikan permasalahan mitra yaitu dengan meningkatkan kemampuan manajemen pemasaran melalui penyuluhan pentingnya labeling sebagai identitas produk dan pemasaran melalui internet marketing antara lain media sosial (WhatsApp, Facebook, Instagram) serta platform yang lainnya serta pelatihan pembuatan label produk dan cara pemasaran melalui internet marketing. Mitra pengabdian sangat terbantu dengan kegiatan pengabdian yang dilakukan. Kegiatan pengabdian telah memberikan wawasan baru akan pentingnya promosi produk melalui labeling dan internet marketing. Penggunaan media sosial dan platform lainnya dalam promosi dan pemasaran produk dapat mempercepat penyerapan produk dan memperluas jangkauan pasar.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

contents

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science

Description

Madaniya (ISSN 2721-4834) adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel tentang pengabdian kepada masyarakat dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini merupakan wadah untuk para akademisi, praktisi, dan masyarakat untuk mengeksplorasi isu-isu dan praktik yang berkaitan dengan penelitian, ...