Jurnal Menara Ekonomi : Penelitian dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi
Vol 8, No 2 (2022): VOLUME VIII NO.2 OKTOBER 2022

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI RISK MANAGEMENT DISCLOSURE PADA PERUSAHAAN INDUSTRI DASAR DAN KIMIA YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2019-2021

Sella Anggraini (Unknown)
M. Titan Terzaghi (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Oct 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh ukuran perusahaan, leverage, profitabilitas, likuiditas, kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, dan ukuran dewan komisaris terhadap risk management disclosure. Populasi penelitian ini adalah perusahaan industri dasar dan kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2021. Teknik pemilihan sampel dengan purposive sampling sehingga diperoleh jumlah pengamatan sebanyak 41 sampel penelitian. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda. Uji parsial menunjukan profitabilitas, kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional dan ukuran dewan komisaris berpengaruh signifikan terhadap risk management disclosure, namun ukuran perusahaan, leverage, dan likuiditas tidak perpengaruh signifikan terhadap risk management disclosure. Kata Kunci: Ukuran Perusahaan, Leverage, Profitabilitas, Likuiditas, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Ukuran Dewan Komisaris dan Risk Management Disclosure

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

menaraekonomi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JURNAL MENARA EKONOMI, merupakan jurnal penelitian dan kajian ilmiah yang diterbitkan Fakultas Ekonomi UMSB. Penyunting menerima kiriman naskah hasil kajian dan penelitian untuk bidang ekonomi untuk dipublikasikan di jurnal ini. Naskah yang masuk akan dievaluasi dan disunting untuk keseragaman ...