JPG: JURNAL PENELITIAN GURU
Vol. 5 No. 2 (2022): JURNAL PENELITIAN GURU (JPG)

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI BANGUN RUANG SISI LENGKUNG MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING DI KELAS IX D SMP NEGERI 1 SERANGPANJANG

Tatang Gojali (SMP Negeri 1 Serangpanjang)



Article Info

Publish Date
07 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Bangun Ruang Sisi Lengkung melalui penerapan model pembelajaran Discovery Learning di Kelas IX D SMP Negeri 1 Serangpanjang. Model PTK yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Stephen Kemmis dan Robin Mc. Taggart. Penelitian ini menggunakan prosedur penelitian tindakan kelas dengan dua siklus, yaitu siklus I dan siklus II. Pada setiap siklusnya, 2 pertemuan awal adalah pembelajaran dan 1 pertemuan terakhir adalah post test dengan target nilai rata-rata kelas atau ketuntasan minimal, yaitu 73. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil tahun pelajaran 2019/2020. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IX D SMP Negeri 1 Serangpanjang yang berjumlah 34 siswa. Nilai rata-rata post test pada siklus I adalah 71,18 dengan 17 siswa yang tuntas KKM (50%) dan nilai rata-rata post test pada siklus II adalah 84,85 dengan 32 siswa yang tuntas KKM (94,12%). Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan nilai rata-rata sebesar 13,68 (19,21%). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran melalui penerapan model pembelajaran Discovery Learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Bangun Ruang Sisi Lengkung di kelas IX D SMP Negeri 1 Serangpanjang.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPG

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal Penelitian Guru merupakan jurnal di bawah naungan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Subang. Jurnal ini mempublikasikan naskah-naskah artikel ilmiah dalam semua bidang ilmu pendidikan. Jurnal ini difokuskan untuk mewadahi publikasi ilmiah dari hasil penelitian guru baik pada ...