AS-SIYASAH: Jurnal Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik
Vol 7, No 2 (2022): (November) AS SIYASAH - Jurnal Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik

PELAKSANAAN ADMINISTRASI PEMERINTAHAN DESA PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI DESA TATAH PEMANGKIH LAUT

Erna Suriyani (Universitas Achmad Yani Banjarmasin)



Article Info

Publish Date
02 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang pelaksanaan penyelenggaraan pemerintahan desa pada masa pandemi Coronavirus Disease-19 (Covid-19) di Desa Tatah Pamangkih Laut Kecamatan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan dari observasi, wawancara, dan dokumentasi. Wawancara dilakukan dengan aparat desa dan Badan Permusyawaratan Desa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan penyelenggaraan pemerintahan desa pada masa pandemi Corona Virus Disease-19 (Covid-19) di Desa Tatah Pamangkih Laut Kecamatan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar belum dilaksanakan secara optimal. Hal itu terbukti dengan beberapa persoalan penyelenggaraan pemerintahan desa yang tidak sesuai dengan ketentuan penyelenggaraan pemerintahan desa sebagaimana dipersyaratkan dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 47 Tahun 2016. Penyelenggaraan pemerintahan desa seperti ini juga terjadi sebelum adanya pandemi Covid-19. Kendala yang dihadapi dalam penyelenggaraan pemerintahan desa disebabkan oleh faktor kebiasaan, keterbatasan pemahaman, dan pengetahuan tentang pemerintahan desa khususnya bagi pengurus Badan Pemerintahan Desa (BPD). Oleh karena itu perlunya peningkatan pengetahuan aparatur pemerintah desa dan pengurus BPD dalam penyelenggaraan pemerintahan desa tidak dapat dielakkan.

Copyrights © 2022