Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Vol. 10 No. 2 (2022): Jurnal Ilmiah Teknik Industri : Jurnal Keilmuan Teknik dan Manajemen Industri

IMPLEMENTASI MODUL ACCOUNTING BERBASIS ERP MENGGUNAKAN ODOO PADA LSP MUI

Agung Terminanto (Pancasila University)
Muhammad Fajar Ismail (a:1:{s:5:"en_US"
s:20:"Pancasila University"
})



Article Info

Publish Date
10 Nov 2022

Abstract

LSP MUI merupakan sebuah perusahaan jasa yang bergerak pada bidang pengembangkan Standar Kompetensi, menetapkan Skema Sertifikasi Kompetensi dan Tempat Uji Kompetensi di bidang kehalalan produk. Accounting merupakan salah satu bagian penting LSP MUI. Tim accounting bertugas mengelola keuangan LSP MUI terutama pemasukan dari customer. Penerapan teknologi informasi merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan efisiensi kerja tim accounting di LSP MUI. Penerapan Sistem ERP pada LSP MUI menggunakan metode RAD (Rapid Application Development) yang unggul dalam ketepatan, kecepatan, dan biaya yang relatif lebih rendah. Sistem ERP yang dipilih yaitu Odoo, karena Odoo merupakan aplikasi ERP open source yang mengandung berbagai program aplikasi bisnis termasuk accounting. Dilakukan analisis bisnis proses sebelum dan sesudah penerapan ERP untuk kemudian dilakukan analisis gap dan analisis efisiensi untuk membandingkan proses bisnis sebelum dan sesudah menggunakan Odoo. Dilakukan pula User Acceptance Test (UAT) untuk mengetahui penerimaan pengguna terhadap aplikasi dan fitur-fitur yang tersedia pada modul accounting pada Odoo. Setelah dilakukan implementasi Odoo di LSP MUI, Terjadi peningkatan efisiensi perkiraan (estimasi) kerja tim accounting sebesar 15.38% dengan adanya pengurangan aktivitas dari 13 kegiatan menjadi 11 kegiatan. Berdasarkan hasil UAT, implementasi Odoo di LSP MUI dapat dikatakan memenuhi aspek usability. Keseluruhan atribut memiliki nilai rata-rata 4.33. Hal ini menunjukkan bahwa pengguna memiliki tingkat pemahaman yang baik pada penggunaan Odoo, dan fitur-fitur yang tersedia dalam Odoo dapat memenuhi kebutuhan pengguna.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

industri

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Industrial & Manufacturing Engineering Transportation

Description

Jurnal Ilmiah Teknik Industri is a scientific journal as a tool of Knowledge development in Industrial Engineering and Industrial management field. This journal consist of lecturers, researchers and partitions study. The Industrial Engineering Scientific Journal is published by the Industrial ...