Journals of Ners Community
Vol 13 No 4 (2022): Journals of Ners Community

Pengaruh Pemberian Teknik Distraksi Audio Visual Terhadap Skala Nyeri Pada Pasien Anak Post Operasi

Wiji Sanjaya (STIKES Maharani Malang, Indonesia)



Article Info

Publish Date
12 Oct 2022

Abstract

Pembedahan atau operasi merupakan tindakan pengobatan yang dilakukan oleh dokter dengan menggunakan cara invasif dengan membuka atau menampilkan bagian tubuh yang akan ditangani. Metode penelitian ini menggunakan cara non probability Sampling, Teknik Accidental Sampling responden sejumlah 37 anak. Hasil penelitian menunjukkan intensitas nyeri yang dirasakan pasien post operasi sebelum dilakukan tindakan manajemen nyeri distraksi adalah nyeri sedang hingga nyeri menyiksa. Hampir separuh responden yaitu 35% merasakan nyeri yang sangat berat. intensitas nyeri yang dirasakan pasien post operasi dan sesudah dilakukan tindakan manajemen nyeri distraksi adalah tidak merasakan nyeri hingga nyeri sedang. Hampir separuh responden yaitu 46% merasakan nyeri sedang. Hasil uji Wilcoxon menunjukkan p value sebesar 0.000<0.05, dapat disimpulkan terdapat perbedaan intensitas pasien post operasi sebelum dan sesudah dilakukan tindakan manajemen nyeri distraksi.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JNC

Publisher

Subject

Nursing

Description

Journals of Ners Community hanya menerima naskah asli yang belum pernah diterbitkan. Naskah dapat berupa hasil penelitian, konsep-konsep pemikiran inovatif hasil tinjauan pustaka, kajian, dan analitis di bidang keperawatan dan kesehatan yang bermanfaat untuk menunjang kemajuan ilmu, pendidikan dan ...